Bagi para pecinta rokok, atau buat kamu yang punya keluarga yang gemar merokok, yuk merapat dulu sini. Sebentar saja untuk mengetahui sekilas tentang bahata rokok bagi kesehatan.
Mungkin, ada juga sih yang merasa kalau rokok itu tak berbahaya. Biasanya, ini kalangan orang – orang yang sudah jatuh cinta para rokok. Ya namanya juga cinta, mau gimana lagi yach.
Merokok memang nikmat ya? Haio, yang bilang ‘iya’ alias setuju pasti hobi merokok nih. Emang sih, rokok itu nikmat kalau tak ada risikonya. Nah, tapi kalau ada risiko yang mengancam jiwa, apa iya mau dibilang nikmat?

Bahaya rokok bagi kesehatan
Sudah banyak loh yang berusaha mencari tahu apa bahaya rokok bagi kesehatan? Dan hasilnya pun juga banyak dipublikasikan. Ini nih beberapa daftar saja dari bahaya merokok bagi kesehatan tubuh kamu.
Yang pertama sih, kamu bisa baca di bungkus rokoknya langsung loh. Sudah ada khan peringatan tentang bahaya merokok bagi kesehatan yang dituliskan. Masih ingat? Ini nih kalau tak ingat, pesan rokok dari pemerintah Indonesia :
“MEROKOK DAPAT MENYEBABKAN KANKER, SERANGAN JANTUNG, IMPOTENSI, DAN GANGGUAN KEHAMILAN DAN JANIN”
Masih ada lagi yang singkat nih pesannya:
“MEROKOK MEMBUNUHMU”
Nah, kalau yang ini sih singkat, padat dan jelas akibat akhirnya ya.
Masih belum puas dengan bahaya merokok yang tadi. Ini nih ada lagi bahaya merokok yang dituliskan dalam Majalah Trubus. Yakni, merokok juga menyebabkan penebalan dan pengerasan pembuluh darah alias arteriosclerosis loh.
Kondisi inilah yang juga menyebabkan adanya kontaminasi benda asing mudah membuat penggumpalan darah yang terus menerus dan membesar. Kalau penggumpalan darah sudah kian, besar, berarti saat itulah maut sudah siap menjemput si empunya nyawa.
Ya, inilah yang terjadi ketika tubuh tak mampu memecah gumpalan tersebut, akibat yang paling parah adalah kematian mendadak. Itu yang dikatakan pak dr Dewata Dermawan, SpPD, ahli penyakit dalam, RS Internasional Bintaro, Tangerang dalam Majalah Trubus loh.
Selain kematian mendadak sih, risiko yang lebih ringan mungkin saja bisa berupa stroke dan juga metastasis tumor ganas. Nah lohh. Ngeri gak tuwh? Apalagi, kalau kamu merokok lebih dari 15 batang per hari. Duh ini sudah bisa dibilang gawat loh.
Kebiasaan merokok lebih dari 15 batang perhari, dilengkapi dengan aktivitas yang banyak duduk dan berbaring, serta rutinitas yang minim olahraga, bisa jadi kombinasi tepat untuk mati cepat. Ups!!